Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan Fungsional dan Kepala Sekolah di Lingkungan Pemerintah Daerah Kota Cirebon

Hotel Prima, 4 Februari 2022.
Wali Kota Cirebon Drs. Nashrudin Azis, S.H melantik dan mengambil sumpah janji 48 (empat puluh delapan) Kepala Sekolah dan Pejabat Fungsional Tertentu di Lingkungan Pemerintah Daerah Kota Cirebon, Jum’at (4/2). Empat puluh delapan orang tersebut terdiri dari 31 (tiga puluh satu) Kepala Sekolah, 15 (lima belas) Pengawas Sekolah dan 2 (dua) Pengelola Pengadaan Barang dan Jasa.

Selain itu juga dilakukan penyerahan Surat Keputusan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Formasi Politeknik Keuangan Negara STAN, yang ditempatkan di Inspektorat Daerah Kota Cirebon sebanyak 9 (Sembilan) orang dan Badan Pengelola Keuangan dan Pendapatan Daerah Kota Cirebon sebanyak 3 (tiga) orang.

Turut hadir dalam pelantikan dan pengambilan sumpah tersebut Sekretaris Daerah Kota Cirebon, Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Kota Cirebon, Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kota Cirebon dan pejabat lainnya.


Dalam sambutannya, Wali Kota Cirebon menyampaikan selamat kepada pejabat yang dilantik dan mengajak pejabat yang dilantik untuk bertanya kepada diri sendiri apakah yang harus dilakukan atau dikerjakan setelah dilantik. Wali Kota Cirebon juga berpesan agar berpartisipasi dalam pencegahan penyebaran Covid 19 di Lingkungan Pemerintah Daerah Kota Cirebon.

Setelah penandatanganan Berita Acara Sumpah, acara dilanjutkan dengan pemberian selamat dan ditutup dengan doa. (SKDI/Andis)

Bagikan ke